Notification

×

Iklan

Iklan

Kepemimpinan Fadhil-Bakhtiar, Memodifikasi Kondisi Jalan Hancur Kabupaten Batang Hari

| Jumat, Oktober 04, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-10-04T15:11:31Z



BATANGHARI, batangharipedia.com - Pemerintah Daerah (PemDa) terus melakukan pembenahan terhadap infrastruktur pembangunan jalan Desa, Kelurahan, Kecamatan di Kabupaten Batang Hari, Jambi dalam memudahkan serta meningkatkan perekonomian masyarakat.


Hingga tahun 2024 ini, Pemerintah Kabupaten Batang Hari (Pemkab) terus melakukan pembenahan. Telusuran data yang dihimpun awak media dari Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Batang Hari mulai tahun 2021 hingga 2023 sepanjang 91. 236 Kilometer (KM) penanganan dan perbaikan jalan sudah dilakukan Pemda.


Ditengah singkatnya kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Batang Hari, Muhammad Fadhil Arief dan H Bakhtiar, dalam waktu tiga tahun setengah, sudah hampir semua infrastruktur jalan di Kabupaten Batang Hari tertata bagus dan mulus.


Berikut panjang jalan Desa, Kelurahan yang sudah diperbaiki pada tahun 2021. Dengan panjang 18.109 KM yang berhasil dibangun. Pertama, Jl. Bulian Jaya - Ds. Bukit Sari dan Peningkatan Jl. Kampung Baru - Lintas Sarolangun, serta rekontruksi rehabilitasi/pemeliharaan Jl. Sp. Bejubang Laut - Ds. Sei. Baung dan juga rekontruksi Jl. Sp. Teratai - Ds Sei Baung.


Sedangkan pada tahun 2022 sepanjang 27.804 KM pembangunan dilakukan, seperti pembangunan Jl. Sei Buluh - Jl. Smp 21, Jl. Ds Terusan - Ujung Tanjung, serta Jl. Sp. Jambi - Ds Sungkai (Simpang Telkom) dan Jl. Rangkayo Hitam - SMUN 6 Batang Hari.


Sedangkan untuk pemeliharaan di Jl. Sp Sengkati baru - Ds Bukit harapan

Jl. Sp Sei Rambai - Ds. Rambutan Masam dan Jl. Sp. Napal Sisik - Malapari.


Juga rehabilitasi Jl. Simp. Terusan - Pasar Terusan dan Jl. Simpang Bungin - Ds. Sei. Aur, Jl. Sp Pematang Gadung - Trans Suaka Mandiri serta Jl. Sp. Sei Rengas - Ds. Peninjauan dan Jl. Sp. PU Seksi - Ds. Tantan.


Sementara itu, ditahun 2023 sepanjang volume 23.42 KM yang juga berhasil dibangun, seperti Jl. Ds. Ladang Peris - Sungkai, Jl. Ds Pematang Gadung. Jl. Ds. Selat - Lubuk Ruso dan Jl.PI. Raman - Kaos - Suak Putat juga Jl. Sei. Ruan - Simp Rantau Gedang serta Jl. Sp. Kantor Camat - Sp Jambi. dan Jl. Sp. Kubu Kandang - Lubuk Ruso terus Jl. Ds. Kilangan Pompa Air.


Kemudian Jl. Ness - Lingkar Sei. Buluh. Jl. Sp Bukit Paku - Ds Terusan. Jl. Kampung Baru Lintas Sarolangun. Jl. Ds. Sunami - Jangga Baru serta Jl. Sp. Serasah - Sarang Elang. Jl. Sp. Koto Boyo - Ds. Koto Boyo dan Jl. Ds. Danau Embat - Bulian Jaya, Jl. Komplek Mia Terusan juga Jl. Sp. Ladang Peris - Ds. Ladang Peris.


Diketahui, untuk tahun 2024 ini Pemkab Batang Hari masih terus melakukan tahapan pembangunan infrastruktur jalan tersebut, dikarenkan bahwa Pemda akan target tidak ada lagi kondisi jalan tidak bagus/buruk di Batang Hari. (RED)


×
Berita Terbaru Update